Ekonomi & BisnisInternasional

Inovasi Terbaru PT. Jarwinn Solar Mewarnai Industri Energi Terbarukan di Indonesia

JAKARTA, GNNIndonesia.com, 6 Maret 2024 – Wijaya Rusli, pemilik PT. Jarwinn Solar, berbicara dengan antusias dalam wawancara di Pameran B2B Terbesar Se-Asia Tenggara di Industri Solar PV, Energy Storage, Perlampuan, dan Smart Home-IoT 2024. Perusahaan yang berfokus pada pengembangan Solar Panel di Rooftop untuk komersial, perkantoran, perumahan, hingga industri dan area terpencil, telah merayakan delapan tahun keberhasilan sejak 2017.

Wijaya Rusli menyampaikan komitmen perusahaan untuk menyediakan produk kelas pertama, yang telah teruji dan bersertifikasi oleh Bloomberg melalui merek DAH Solar. Dengan distribusi produk dari merek terpercaya seperti Solis, JASolar, Deye, Growatt, Larens, Lorentz, Pytes, Alpha-ess, dan Suntree. PT. Jarwinn Solar memberikan solusi all-in-one untuk kebutuhan PLTS Solar Panel di Indonesia.

Perusahaan ini telah merambah ke seluruh penjuru Indonesia, dengan portofolio pemasangan di setiap kota. Dengan keikutsertaan rutin sejak 2017 dalam pameran Solar Tech bersama PT GEM sebagai EO, Rusli optimistis bahwa kemitraan ini memberikan kontribusi positif bagi perkembangan industri.

Salah satu highlight dalam pameran ini adalah peluncuran produk terbaru dari PT. Jarwinn Solar, yaitu PV modul FullScreen. Inovasi ini membedakan diri dengan desain tanpa frame di ujungnya, mengatasi kendala air dan debu yang sering terjadi pada solar panel konvensional. PV modul FullScreen telah mendapatkan paten global, menaikkan efisiensinya hingga 22,64%, dan tersedia dalam berbagai kapasitas mulai dari 570 hingga 585 watt.

Selain itu, perusahaan ini juga memperkenalkan produk pencahayaan jalan (PJU) yang menjadi satu paket dengan solar panel, lampu, dan baterai, dengan target TKDN sebesar 40%. Peluncuran produk lainnya melibatkan Hybrid System dan baterai Lithium terintegrasi dengan inverter Hybrid.

Wijaya Rusli berharap agar Kementerian ESDM dan PLN dapat mendukung program pemasangan solar panel, mempercepat perizinan, dan memberikan izin penuh kepada setiap pelanggan. Dia juga berharap kesadaran masyarakat Indonesia terhadap penggunaan solar panel akan terus meningkat, dengan harapan peningkatan kapasitas setiap tahunnya. Dengan produk Tear 1 terbaik, PT. Jarwinn Solar optimis dapat berkontribusi pada masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *